Kali ini PSIP YARSI memberikan gebrakan baru dengan memberikan mandat kepada IKALIPSI untuk meneruskan perjuangan penerbitan Majalah Perpustakaan dan Informasi Vol. 2 Nomor 1 tahun 2011, yang selama ini dibina oleh PSIP YARSI. Sungguh suatu tantangan baru bagi IKALIPSI, suatu tantangan bagi alumni PSIP YARSI khususnya untuk membuat karya dalam bentuk tulisan.
Wajah sampul edisi kali ini dihiasi dengan suasana Perpustakaan POLTEKKES Jakarta III, dimana Haryanto, ketua IKALIPSI bekerja dan sampul belakang, bapak Drs. Muh. Kailani Eryono, MM., menyerahkan laptop untuk para mahasiswa PSIP YARSI.
Artikel yang datang ke meja redaksi edisi ini diawali dengan pemikiran Peranan Perpustakaan Perguruan Tinggi di Era Digital oleh Dekan baru PSIP YARSI bapak Anton Adibroto. Dilanjutkan dengan beberapa tulisan alumni dari alumni PSIP YARSI seputar perpustakaan dan kearsipan. Ada juga tulisan dari penulis non alumni diantaranya adalah dari mahasiswa Program S2 Ilmu Perpustakaan UI dan dari dosen UNAIR.
Daftar isi Majalah
- Dari Meja Redaksi
- Lensa kegiatan IKALIPSI
- Profil Dosen Ilmu Perpustakaan, ibu Siti Sumarningsih, M.Lib
- Perjalanan Karier seorang Pustakawan, bapak Mukmin Suprayogi
- Profil perpustakaan dan Pustakawan alumni bekerja, Perpustakaan POLTEKKES Jakarta III (Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Jakarta III)
- Peranan Perpustakaan di Era Keterbukaan Informasi Publik di Lingkungan Kementerian Kesehatan RI oleh Haryanto
- Kepemimpinan dan Praktek manajerial perpustakaan oleh Safruddin Aziz
- Menginstal senayan library di windows oleh Agus Yudo Waluyo
- Prinsip ISO 15489 dalam pengelolaan Manajemen Rekod oleh Lolytasari
- Manajemen Rekod elektronik oleh Dyah Puspitasari
- Tantangan hak cipta di era internet oleh Lili Sudria Wenny
- Lensa Kegiatan alumni
- Berita Gembira
- Berita Duka
- Info Seminar
- Biografi Penulis
Tidak ada komentar:
Posting Komentar